Selasa, 02 Oktober 2012

KONSEP KOMUNIKASI

KONSEP KOMUNIKASI


   A.      PENGERTIAN KOMUNIKASI
Komunikasi mempunyai istilah dari bahasa Inggris yaitu “ communication “. Kata “ communication “ mempunyai arti tersendiri yaitu pemberitahuan atau pertukaran ide, dengan pembicara yang lain dengan mengharapkan pertimbangan atau jawaban dari pendengarnya.
Ada beberapa ahli yang mendefinisikan tentang pengertian komunikasi, diantaranya yaitu :
1.    Taylor, dkk. (1993)
Komunikasi merupakan proses pertukaran informasi atau proses yang menimbulkan dan meneruskan makana atau arti.
2.    Burgerss (1988)
Komunikasi merupakan proses penyampaian informasi, makna dan pemahaman dari pengirim pesan kepada penerima pesan.
3.    McCubbin dan Dahl (1985)
Komunikasi merupakan suatu proses tukar menukar perasaan, keinginan, kebutuhan, dan suatu pendapat.
 Maka dapat disimpulkan bahwa suatu komunikasi adalah suatu proses pertukaran ide, perasaan, dan pikiran antara dua orang atau lebih yang bertujuan untuk terjadinya perubahan sikap dan tingkah laku seseorang.

   B.      KOMPONEN DALAM KOMUNIKASI
komunikasi mempunyai 6 komponen diantaranya yaitu : 
1.    Komunikator adalah penyampai informasi atau sumber informasi.
2.    Komunikan adalah penerima informasi atau pemberi respon terhadap stimulus yang disampaikan oleh komunikator.
3.    Pesan adalah gagasan atau pendapat, fakta, informasi yang disampaikan.

4.   Media adalah saluran komunikasi yang dipakai untuk menyampaikan sebuah pesan.
5.   Umpan balik ( feedback ) adalah suatu respon yang diberikan oleh penerima pesan kepada pengirim pesan sebagai tanggapan atas informasi yang telah diberikan.
6. Hambatan (noise) adalah suatu hambatan yang menghalangi sebuah komunikasi.

   C.      BENTUK-BENTUK KOMUNIKASI
Bentuk-bentuk komunikasi dibagi menjadi 6 macam diantaranya yaitu :
1. Komunikasi Intrapersonal adalah komunikasi yang terjadi didalam diri sendiri.
2.  Komunikasi Interpersonal adalah komunikasi yang terjadi antara dua orang atau sebuah kelompok kecil. Biasanya berlangsung cepat, bertatap muka secara langsung, pesan yang disampaikan bersifat khusus.
3.  Komunikasi Kelompok adalah komunikasi yang terjadi dengan sejumlah orang dalam sebuah kelompok tertentu.
4.  Komunikasi Organisasi adalah komunikasi yang terjadi didalam sebuah konteks organisasi.
5.  Komunikasi Massa adalah suatu proses komunikasi yang menyebarkan informasi pada publik secara luas atau menyeluruh.
6.   Komunikasi Publik adalah komunikasi yang terjadi didepan banyak orang.

   D.      TUJUAN KOMUNIKASI
Ada beberapa tujuan dalam sebuah komunikasi diantaranya yaitu :
1.    Informasi
Menyampaikan sebuah informasi sehingga orang lain mengetahui informasi yang kita sampaikan.
2.    Instruksi
Memberikan suatu perintah atau suatu larangan dalam berkomunikasi.
3.    Menghibur
Memberikan sebuah hiburan
4.    Persuasi
Mempengaruhi orang lain dengan maksud merubah perilaku.

   E.       JENIS-JENIS KOMUNIKASI
Ada 6 jenis-jenis komunikasi diantaranya yaitu :
1.  Verbal adalah proses komunikasi yang melibatkan kata-kata atau bahasa untuk berbicara dan menyampaikan sebuah informasi. Hal-hal yang harus ada di dalam komunikasi verbal yaitu:
a.      Vocabulary (perbendaharaan kata-kata).
b.      Racing (kecepatan).
c.       Intonasi suara.
d.      Singkat dan jelas.
e.      Timing (waktu yang tepat).
2. Non verbal adalah komunikasi yang proses penyampaiannya dengan gestures atau isyarat, gerak-gerik, exspresi.
 3. Tertulis adalah komunikasi dalam bentuk teks atau tulisan.
4.  Komunikasi satu arah atau komunikasi tidak langsung adalah suatu komunikasi yang tidak terjadi interaksi langsung antara komunikator dengan komunikan.
5.    Komunikasi dua arah atau komunikasi langsung adalah suatu komunikasi yang terjadi feed back atau interaksi langsung antara komunikator dengan komunikan.

    F.       FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KOMUNIKASI
1.    Audience : Siapa yang diajak bicara, usianya berapa sehingga mengetahui proses berpikir dan perkembangan bahasa lawan bicaranya.
2.  Persepsi : Persepsi dibentuk dari pengalaman terhadap suatu kejadian. Adanya perbedaan persepsi menghambat komunikasi. Sehingga harus menyamakan persepsi dahulu.
3.    Emosi : Suatu kondisi perasaan akan berpengaruh dalam sebuah komunikasi.
4.    Jenis Kelamin: Jenis kelamin dapat mempengaruhi gaya komunikasi yang beda.
5.  Pengetahuan: Tingkat pengetahuan atau pendidikan juga sanagat berpengaruh dalam komunikasi. Pengetahuan atau Pendidikan yang rendah tentu harus diajak komunikasi dengan bahasa yang sesuai atau selevel.
6.  Jarak : Jarak dapat mempengaruhi komunikasi. Jarak juga dapat menyediakan rasa aman dan kontrol.  

   G.     Referensi buku
1.       Dasar-dasar komunikasi kesehatan Liliweri, 2007
2.       Buku komunikasi terapeutik Damaiyanti, 2008
3.    Buku promosi kesehatan dan ilmu perilaku Notoatmojo, 2007








Tidak ada komentar:

Posting Komentar